Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Status Online WhatsApp Akan Segera Lenyap

 Menyembunyikan status online WhatsApp adalah dambaan tidak sedikit orang untuk alasan privasi. Maka ketika fitur resmi dari WhatsApp hadir untuk melenyapkan status online, bisa jadi tidak akan banyak lagi muncul pengguna yang mengaktifkannya.

Ya, sebenarnya WhatsApp sudah menjanjikan fitur untuk menyembunyikan status online datang Agustus silam. Hal itu secara terang diumumkan oleh WhatsApp sendiri di blog resminya.

"Untuk mewujudkan keinginan Anda saat tidak ingin menampilkan status online Anda, kami memperkenalkan kemampuan untuk memilih siapa yang dapat dan tidak dapat melihat saat Anda sedang online. Fitur ini akan mulai diluncurkan untuk semua pengguna WhatsApp bulan ini," sebut WhatsApp bulan lalu.

Namun pada kenyataannya, fitur ini molor, entah karena alasan apa. Beruntung setelah beberapa lama menanti, fitur itu sudah bisa dipakai oleh sebagian pengguna WhatsApp di Indonesia yang tergabung dalam program WhatsApp beta, termasuk detikINET.

Karena sudah berada dalam tahap ini dan sudah diumumkan kedatangannya oleh WhatsApp, rasanya tidak akan lama lagi fitur menyembunyikan status online itu bakal datang untuk seluruh pengguna WhatsApp. Artinya, siap-siap saja jika mendadak kenalan, teman, atau kolega Anda lenyap status online-nya karena ingin lebih privat.

Menurut laporan WABetaInfo, fitur ini sudah tersedia di WhatsApp beta untuk Android versi 2.22.20.9. WhatsApp sepertinya meluncurkan fitur ini secara bertahap kepada beta tester, karena bussidv37.xyz baru mendapatkannya di versi 2.22.20.11.

Dengan fitur baru ini, pengguna WhatsApp bisa mengontrol siapa saja orang yang bisa melihat status online mereka atau sama sekali tak bisa dilihat siapa pun, sama seperti kontrol untuk fitur last seen. Pengaturannya ada di menu privasi. Tentu status online WhatsApp bisa muncul seperti biasa jika pengguna menginginkan.

Tentunya cara ini baru bisa diimplementasikan jika WhatsApp yang Anda pakai sudah mendukung fitur menyembunyikan status online. Jika tidak, maka harap sabar menunggu:

  • Buka aplikasi WhatsApp lalu ketuk menu dengan ikon tiga titik vertikal di sudut kanan atas
  • Setelah itu pilih menu Settings atau Setelan lalu pilih menu Akun
  • Pilih opsi Privasi yang berada di posisi paling atas
  • Di bagian atas halaman Privasi, kalian akan melihat opsi 'Terakhir dilihat dan online'
  • Pilih opsi tersebut untuk mengubah pengaturan Terakhir dilihat atau Last seen dan status online
  • Perlu dicatat bahwa siapa yang bisa melihat status online kalian mengikuti pengaturan Last seen, contohnya jika Last seen kalian hanya bisa dilihat oleh kontak, maka status online kalian tidak akan bisa dilihat oleh orang yang tidak ada di kontak
  • Pilih siapa saja yang bisa melihat status Last seen kalian, apakah semua orang; kontak saya; kontak saya, kecuali; atau tidak ada
  • Setelah itu pilih siapa saja yang bisa melihat status online kalian di WhatsApp, apakah semua orang atau sama seperti status Last seen.

Satu hal lainnya yang perlu dicatat, jika kalian tidak membagikan status Last seen dan status online ke siapapun, maka kalian tidak bisa melihat status Last seen dan status online pengguna lain.

Belum diketahui kapan WhatsApp akan menggulirkan fitur ini kepada semua pengguna di luar beta tester. Setidaknya, WhatsApp sudah berjanji akan meluncurkan fitur ini dalam waktu dekat.